Cabor Sepakbola Porprov, Gol Siluman Menangkan Bangka Tengah, Belitung Bakal Layangkan Protes

sepakbola porprov
Pemain Bangka Tengah (kuning) dan Belitung (biru) saat berebut bola.

ONEKLIK sport, BANGKA BARAT | Kinerja hakim garis pada laga cabang olahraga sepakbola Grup A Porprov VI Bangka Belitung antara Bangka Tengah dan Belitung, Kamis (24/8/2023) sangat merugikan tim Belitung.

Laga tersebut berkesudahan 3-2 untuk kemenangan Bangka Tengah. Namun gol terakhir Bangka Tengah saat kedudukan 2-2 menjadi kejadian memalukan kinerja wasit Porprov VI Bangka Belitung di Bangka Barat.

Bacaan Lainnya

Gol tersebut terjadi saat injury time atau tambahan waktu. Proses terjadinya gol kontroversi ini saat pemain Bangka Tengah melakukan serangan dari sisi kanan pertahanan Belitung.

Sebelum melakukan crossing ke depan gawang, bola sudah meninggalkan lapangan pertandingan. Namun hakim garis tak mengangkat bendera tanda bola out. Pemain Bangka Tengah memanfaatkan momen tersebut dan mencetak gol.

Pemain dan official Belitung lantas melakukan protes keras terhadap pemimpin pertandingan. Tetapi wasit dan pengawas pertandingan tak bergeming dan tak menganulir gol siluman tersebut.

Manager Sepak Bola Belitung Iskandar Febro mengatakan pihaknya bakal melakukan protes. Bahkan pihaknya telah menyiapkan berbagai alat pendukung protes tersebut, seperti rekaman video dan saksi.

“Bukti visual kami punya, lengkap dengan saksi-saksi. Karena itu sudah jelas, banyak orang melihat sebelum terjadi gol, bola out,” kata Iskandar Febro.

Samakan Kedudukan

Sebelumnya Bangka Tengah memulai pertandingan dengan percaya diri. Bahkan pada babak pertama telah unggul 2-0 atas Belitung. Namun Belitung bisa membalas di babak kedua dan menyamakan kedudukan.

Belitung memperkecil ketertinggalan melalui pemain nomor punggung 11 atas nama Egas Yonanda pada menit ke-78. Dan menyamakan kedudukan melalu nomor punggung 7 atas nama Heni Agrian pada menit ke-86.

Saat pertandingan seperti berakhir imbang, hakim garis melakukan kesalahan yang bisa mengubah hasil pertandingan dan memenangkan Bangka Tengah. (azm)

Baca juga:

Buntut Mobil Terbakar di Area SPBU, Pertamina Beri Sanksi SPBU Perawas

Bangka Tengah Dominasi Taekwondo Porprov 2023, Belitung Curi Satu Emas


Kuy, kepoin berita update lainnya dari media Onekliknews.com dengan join ke Grup Telegram “Onekliknews.com Update”. Klik link ini jika ingin bergabung https://t.me/onekliknews, Eeits tapi sebelumnya pastikan ponsel kamu sudah ada Aplikasi Telegram yaa.

Jangan lupa juga untuk Like Fanfage Facebook, Follow Instagram dan Subscribe channel Youtube One Klik News. Klik tulisan Biru Yaa gaes. . .

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.