Usai Memandu Acara, Indra Bekti Kembali Dilarikan ke Rumah Sakit

Indra Bekti dilarikan ke rumah sakit
foto: instagram (ist)

ONEKLIK seleb | Indra Bekti kabarnya kembali harus di bawa ke rumah sakit usai memandu sebuah acara yang terselenggara di kawasan Senayan Jakarta, Jumat (17/3/2023).

Saat memandu acara, Indra Bekti bersama dengan Melaney Ricardo terlihat begitu semangat dan tampak bugar dan sehat. Ia dan Melaney Ricardo bahkan sering bercanda satu sama lain saat berada di atas banggung.

Namun kejadiannya setelah ia memandu acara tersebut, di mana Indra Bekti keluhkan mata kirinya kepada managernya, Roy.

Merangkum dan mengutip dari berbagai media, Roy menyebutkan artisnya tersebut segera mereka bawa ke rumah sakit usai memandu acara karena mata kiri mengalami iritasi.

“Mata kiri Mas Bekti ada iritasi, ini aja kami mau langsung ke RSPAD,” kata Roy.

Menurut Roy menduga, kejadian yang Indra Bekti alami tersebut lantaran matanya tidak kuat menahan kepulan asap saat memandu acara. Sebab, kala itu, panitia menyiapkan konfeti asab sebagai tanda penyambutan.

“Kayaknya gara-gara asap yang di depan (panggung) tadi, makanya iritasi,” kata Roy.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.