ONEKLIK news, BANGKA – Dua personel polisi anggota Polres Bangka, yakni Aipda Aleksander dan Briptu M Aprianda menerima penghargaan karena dinilai berprestasi.
Aipda Aleksander yang merupakan Bhabinkamtibmas Desa Karya Makmur, Polsek Pemali melakukan inovasi berupa kegiatan pembinaan beladiri pencak silat. Selain itu juga bisa melakukan terapi serta rukiah di Desa Karya Makmur.
Sedangkan Briptu M Aprianda yang merupakan Sidokes Polres Bangka memiliki prestasi Juara I Cabang Olahraga Binaraga kelas 75+ Porprov Bangka Belitung 2023 lalu.
Kapolres Bangka AKBP Taufik Noor Isya menyerahkan penghargaan ini melalui Kabag Ops Polres Bangka Kompol Ayu Kusuma Ningrum.
Kompol Ayu berharap, penghargaan ini dapat menjadi momentum untuk lebih meningkatkan kinerja ke depan dan motivasi bagi personel Polres Bangka yang lain.
“Selamat kepada personel yang sudah mendapatkan penghargaan. Semoga ini dapat memotivasi kepada seluruh personel untuk lebih meningkatkan kinerjanya,” jelasnya, Selasa (1/11/2023).
Kompol Ayu juga mengimbau agar semua personel untuk tidak melakukan pelanggaran. Terlebih terkait dengan penyalahgunaan narkoba dan tindak kriminal.
“Seluruh Personel Polres Bangka untuk tidak melakukan pelanggaran terlebih penyalahgunaan narkoba dan tindak kriminal,” tegas Kompol Ayu. (rma)
Baca juga:
Polisi Ringkus Ipan Usai Lempar Paket di Seputaran Masjid, Ternyata Kurir Narkoba
Peringati Bulan Bahasa dan Sumpah Pemuda, SMA N 1 Belinyu Gelar Perpustakaan LATANSA
Kuy, kepoin berita update lainnya dari media Onekliknews.com dengan join ke Grup Telegram “Onekliknews.com Update”. Klik link ini jika ingin bergabung https://t.me/onekliknews, Eeits tapi sebelumnya pastikan ponsel kamu sudah ada Aplikasi Telegram yaa.
Jangan lupa juga untuk Like Fanfage Facebook, Follow Instagram dan Subscribe channel Youtube One Klik News. Klik tulisan Biru Yaa gaes. . .