BELITUNG TIMUR, ONEKLIKNEWS.COM – Bupati Belitung Timur (Beltim) Burhanudin bersama Forkopimda lepas pengiriman 1 ton Madu Teran asli Beltim ke Provinsi Jambi , Sabtu (9/10/2021) di Halaman Kantor Camat.
Hal ini merupakan salah satu acara puncak Hari Jadi Kota Manggar ke 150 tahun 2021. Pengiriman madu teran asli ini merupakan salah satu program dari kegiatan Kecamatan Manggar yang memiliki Komunitas UMKM Binaan atau Komunitas Manggar Berdaya.
Program ini bekerjasama dengan PT. Pos Indonesia yang membantu pengiriman produk UMKM ke seluruh Indonesia dengan potongan biaya sampai dengan 15%.
Camat Manggar Abdul Rachim mengatakan Komunitas Manggar berdaya tersebut berjumlah 273 anggota dengan bermacam-macam produk UMKM.
“Setiap anggota komunitas yang ingin mengirim produk UMKM kemudian membawa produknya ke PT. Pos. Kemudian anggota itu menyebutan nama beserta nama komunitas maka tarif potongan harga tersebut akan berlaku. Apakah ini berlaku bagi non komunitas sepengetahuan kami hal tersebut tidak berlaku, mengingat bahwa nama, jenis produk dan alamat anggota telah tercatat di PT. Pos,” jelas Camat Manggar Abdul Rachim.
Ia mengungkapkan dengan pengiriman 1 ton tersebut setara dengan jumlah nilai uang sebesar 140 juta rupiah. Lalu nantinya anggota komunitas madu teran setiap orang akan mendapatkan paling sedikit 1,4 juta perbulan dan itu semua dengan ketentuan budidaya dengan pelaksanaan yangserius.
Sementara itu, Bupati Beltim Burhanudin berharap program seperti ini akan terus berkelanjutan. Dengan mewadahi UMKM untuk memasarkan produknya, tentunya memacu kreativitas masyarakat khususnya anak muda dalam meningkatkan perekonomian dengan berdikari, membangun usaha dan membuka lapangan pekerjaan.
Di tempat yang sama, Ketua Raja Tran Belitong, Yuliandra mengatakan saat ini berkembang ratusan peternak lebah lokal, baik pengelolaannya dalam skala besar maupun yang berskala kecil sebagai usaha sampingan.
Baca Juga : Asyik “Ngamar” dan “Ngelem” di Penginapan, 7 Remaja Ini iamankan Satpol PP, 3 di Bawah Umur
Sebanyak 150 Peternak Madu Teras Asli di Beltim
“Produk madu ini berasal dari peternakan lebah madu yang berada di sekitar wilayah Beltim, ada sekitar 150 anggota peternak madu se-Beltim,” kata Yuliandra.
Usaha yang sudah berjalan sekitar satu tahun ini menghasilkan keuntungan yang tidak sedikit.
“Peluang usaha madu ini cukup menjanjikan. Setiap peternak rata-rata menghasilkan 20-50 liter perbulan hingga omset mereka sekitar 3-5 jutaan setiap bulan,” ungkapnya.
Selaku produsen pihaknya selalu berusaha mengoptimalkan dan memberikan jaminan terbaik pada kualitas produk yang mereka hasilkan. Dan juga kemasan produk juga sangan amat penting supaya usaha ini terus berjalan untuk membantu perekonomian masyarakat. (***/co2)