KSOP Pastikan Bongkar Muat Sembako Masih Berjalan Lancar Jelang Puasa

Petugas Lalu Lintas Angkutan Laut KSOP Tanjungpandan Iswandi. (OneKlikNews.com/Faizal)

BELITUNG, ONEKLIKNEWS.COM – Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Tanjungpandan pastikan kegiatan bongkar muat sembako masih lancar hingga Selasa (6/4/2021).

Petugas Lalu Lintas Angkutan Laut KSOP Tanjungpandan Iswandi mengatakan kegiatan bongkar muat kebutuhan pokok jelang lebaran masih aman dan tidak ada kendala.

Saat ini, dalam seminggu 3 sampai 4 kapal kargo dari 4 operator kapal masuk melakukan bongkar muat. Hal itu diluar dari Pelabuhan Pelayaran Rakyat (Perla) yakni kapal kayu yang angkut sembako tujuan Sunda Kelapa-Tanjungpandan PP.

“Aktivitas kegiatan bongkar muat barang sembako dan jumlah kargo sampai saat ini masih berjalan dengan normal,” sebut Iswandi kepada OneKlikNews.com, Selasa (6/4/2021).

Selain itu kondisi cuaca tidak terlalu berpengaruh dalam hal bongkar muat, pasalnya cuaca masih dinilai mendukung aktivitas meski sering berubah-ubah dalam waktu singkat.

“Kalau cuaca bisa berubah-ubah, istilahnya tidak fokus di hari ini jelek sampai seminggu tidak, paling ada hari-hari tertentu saja yang cuara buruknya. Jadi tidak terlalu berpengaruh dalam bongkar muat kebutuhan pokok ini. Namus harus tetap waspada,” jelas Iswandi.

Ia menambahkan, kapal penumpang Express Bahari masih beroperasi 2 kali dalam seminggu. (co2)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.